Lagi, Bocoran Render yang Diduga Galaxy Note 8 Perlihatkan Infinity Display
GARASIgadget - Bocoran mengenai smartphone flagship Samsung Galaxy Note 8 sudah banyak bermunculan di dunia maya. Kali ini sebuah render baru muncul yang diduga memperlihatkan wujud Galaxy Note 8 dari depan, dimana bocoran render kali ini sejalan dengan bocoran yang sebelumnya beredar.
Seperti yang bisa Anda lihat pada gambar di atas, perangkat yang diklaim sebagai Samsung Galaxy Note 8 tersebut terlihat memiliki dimensi yang lebih panjang jika dibandingkan dengan dimensi
foto: bertha/GARASIgadget
Galaxy S8, meskipun keduanya memiliki Infinity Display. Layar di bagian samping terihat melengkung dan bezel bagian atas dan bawah juga terlihat sangat tipis. Galaxy Note 8 juga diharapkan bakal datang dengan layar yang memiliki aspek rasio 18,5 : 9 yang sama seperti Galaxy S8. Bedanya, Galaxy Note 8 akan memiliki bodi yang lebih memanjang dibandingkan Galaxy S8.
Tombol Bixby juga terlihat pada render ini, yakni berada di bagian bawah tombol rocker volume di sisi kiri. Sementara untuk tombol power berada di sebelah kanan. Ada rumor yang mengatakan bahwa tombol Bixby akan bertekstur untuk membuatnya lebih mudah untuk mengidentifikasi terlepas dari volume rocker.
Sayangnya, gambar render tersebut hanya mengungkapkan tampilan depan saja, sehingga kita belum mengetahui bagian belakang dari perangkat tersebut. Namun perangkat ini telah lama dikabarkan akan hadir dengan setup dual-kamera di bagian belakang yang ditemani dua LED flash dan sensor pemindai sidik jari.
Sementara untuk dapur pacunya, perangkat ini bakal hadir dengan chipset Exynos 8895 dan Qualcomm Snapdragon 835 yang akan disandingkan dengan RAM sebesar 8GB. Meski tanggal peluncuran perangkat ini belum diketahui secara pasti, namun banyak laporan yang mengatakan jika Samsung akan meluncurkannya sekitar bulan Agustus mendatang.
SUMBER: WWW.GARASIGAMING.COM
Lagi, Bocoran Render yang Diduga Galaxy Note 8 Perlihatkan Infinity Display
Reviewed by Bertha Yuriska
on
9:03 PM
Rating:
No comments