Bocoran Spesifikasi dan Foto Asli Diduga Asus Zenfone 4 Pro Telah Beredar
foto: bertha/GARASIgadget
GARASIgadget - Setelah sebelumnya kami melaporkan bocoran gambar dari tiga smartphone Asus Zenfone 4, kini bocoran foto dari salah satunya telah muncul, yakni Zenfone 4 Pro yang merupakan model premium high-end. Tak hanya bocoran foto yang muncul, namun lengkap dengan spesifikasi yang akan diusungnya.
Zenfone 4 Pro akan hadir dengan layar seluas 5,7 inci beresolusi Quad-HD dan menggunakan panel AMOLED. Sementara untuk dapur pacunya menggunakan chipset Qualcomm Snadpragon 835 yang disandingkan dengan RAM 6GB dan penyimpanan internal 64GB. Ya, konfigurasi hardware ini memang sangat umum dimiliki oleh smartphone high-end.
Bocoran foto yang pubslikasikan oleh Dday.it ini menampilkan adanya setup dual kamera di bagian belakang yang memiliki fitur 2x optical zoom. Website tersebut juga menyebutkan jika setup kamera belakang smartphone ini adalah 21MP. Namun konfigurasi kamera belakang smartphone ini masih menjadi misteri. Dugaan sementara kamera belakang tersebut adalah gabungan dari sensor 16MP+5MP atau sensor 13MP+8MP.
foto: bertha/GARASIhealth
Smartphone ini juga menjalankan OS Android 7.1.1 Nougat yang dibalut dengan tampilan antarmuka milik Asus, yakni ZenUI. Untuk Asus Zenfone 4 Pro ini dikatakan akan meluncur pada pertengahan bulan September mendatang. Namun kita butuh informasi yang lebih lanjut mengenai perangkat ini yang diharapkan segera muncul dalam beberapa pekan mendatang.
Bocoran Spesifikasi dan Foto Asli Diduga Asus Zenfone 4 Pro Telah Beredar
Reviewed by Bertha Yuriska
on
9:10 AM
Rating:
No comments